Pontianak – Untuk mengeksplorasi inovasi mahasiswa, Universitas Tanjungpura (Untan) selaku tuan rumah menggelar Gebyar Inovasi Mahasiswa dengan menampilkan Tugas Akhir Mahasiswa Berbasis Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
Acara puncak berupa Demo Days MBKM Sekolah CEO sukses dilaksanakan di Gaia Bumi Raya City Mall. Pengunjung dapat menyaksikan langsung ditampilkannya beragam inovasi yang dihasilkan oleh para mahasiswa mulai dari 30 November hingga 03 Desember 2023.
Dengan panggung megah di pusat perbelanjaan kota, para mahasiswa menampilkan proyek-proyek kreatif mereka yang mencakup beragam bidang. Pengunjung mall tak hanya berkesempatan melihat, tetapi juga merasakan interaktifnya proses inovasi yang dihadirkan oleh mahasiswa Sekolah CEO Tanjungpura.
“Sukses terselenggaranya Gebyar Inovasi Mahasiswa Sekolah CEO Tanjungpura ini, diharapkan semakin banyak inovasi yang muncul dari para mahasiswa untuk mewujudkan visi perguruan tinggi sebagai pusat pendidikan yang progresif dan adaptif terhadap perkembangan zaman,” ungkap Lukmanulhakim selaku panitia sekaligus Koordinator Wirausaha Merdeka Sekolah CEO Tanjungpura, Jumat (01/12/2023).
Dikatakannya, acara ini juga menjadi kesempatan bagi perusahaan dan investor untuk menjajaki potensi kolaborasi dengan mahasiswa yang memiliki ide-ide segar dan berdaya saing. Dengan melibatkan sektor bisnis, Untan berharap dapat membuka pintu peluang bagi mahasiswa MBKM nya untuk terlibat dalam dunia industri sejak dini.
“Dengan demikian, imbuh dia, Gebyar Inovasi Mahasiswa di Gaia Bumi Raya City Mall bukan sekadar pameran, melainkan kegiatan untuk merayakan semangat eksplorasi, kreativitas, dan ketangguhan mahasiswa Untan dalam menghadapi tantangan masa depan,” kata Lukmanulhakim.
Lebih lanjut, Lukmanulhakim menuturkan pihak panitia tentunya berharap bahwa keberhasilan acara ini dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi mahasiswa untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam menghadapi perubahan yang dinamis di masyarakat. Terutama dalam mempersiapkan jenjang karir kedepan yang harus lebih baik.
“Demo Days MBKM di Gaia Bumi Raya City Mall diharapkan dapat memberikan inspirasi dan semangat kewirausahaan kepada generasi muda terutama para mahasiswa, serta memperkuat sinergi antara dunia pendidikan dan industri. Acara ini menjadi tonggak penting dalam mendukung peningkatan pengembangkan kualitas mahasiswa dalam mempersiapkan jenjang karir untuk kedepannya, “ujar dia.
Dalam atmosfer yang dipenuhi semangat inovasi, para mahasiswa menampilkan proyek-proyek unggulan mereka yang mencakup spektrum luas dari bidang Jasa dan Perdagangan, Makanan dan Minuman serta lain sebagainya. Pengunjung dari berbagai lapisan masyarakat terpukau oleh keragaman ide kreatif yang dipersembahkan. Ajang ini membuktikan dedikasi mahasiswa dari berbagai universitas yang terlibat dalam dalam MBKM Sekolah CEO Tanjungpura untuk mewujudkan konsep belajar yang lebih merdeka dan kreatif.